Setiap pengguna laptop pasti menginginkan laptop yang memiliki performa baik dan tidak lemot. Laptop yang lemot sering kali dikarenakan banyaknya file sampah.
Sehingga Anda harus mengetahui cara membersihkan sampah di laptop agar laptop bisa bekerja dengan prima.
Tapi sebenarnya apa yang dimaksud dengan file sampah? Mungkin sebagian orang ada yang belum mengetahui file sampah, yang sebenarnya merupakan tumpukan file yang tidak diperlukan.
Jenis-jenis File Sampah
Jika laptop Anda sering digunakan dan tidak membersihkan file sampah dengan rutin, bisa dipastikan laptop akan lemot dan beban kerja laptop juga akan semakin berat.
Sebelum kita membahas mengenai cara membersihkan sampah di laptop, sebaiknya ketahui terlebih dahulu jenis-jenis file sampah di bawah ini:
File di Recycle Bin
Saat Anda menghapus file yang ada di laptop, sebenarnya file tersebut tidak terhapus secara keseluruhan karena masih tertampung di Recycle Bin.
Sebenarnya Recycle Bin berguna jika Anda tidak sengaja menghapus suatu file, Anda bisa mencarinya lagi di Recycle Bin ini.
Tapi sayangnya Recycle Bin malah menumpuk file sampah yang ada di laptop Anda.
Temporary File
Jenis yang kedua adalah Temporary File, yang merupakan berbagai file sisa dari aplikasi yang telah di uninstall tapi masih tersimpan di ruang penyimpanan laptop Anda.
File Cache
Dan yang terakhir adalah file cache. File ini memang sifatnya sementara karena berasal dari aplikasi ataupun program yang baru saja Anda jalankan. File ini tersimpannya di memori laptop.
Cara Membersihkan Sampah di Laptop
Mengingat pengaruhnya yang sangat besar untuk performa laptop, sekarang mari kita ketahui bagaimana cara membersihkan sampah di laptop.
Menggunakan Disk Cleanup
Untuk Anda yang menggunakan laptop dengan sistem operasi Windows 10 maka bisa menggunakan Disk Cleanup untuk membersihkan sampah.
Ada dua cara yang bisa Anda terapkan untuk metode ini, antara lain:
Cara 1
- Masuk ke menu Start > di kotak pencarian ketik “Disk Cleanup” > menu Disk Cleanup akan muncul dan klik.
- Pilihlah Drive C, karena file sampah di laptop banyak terdapat di Drive C > ceklis semua file > Klik Ok.
- Tunggu beberapa saat hingga proses menghapuskan selesai.
Cara 2
- Masuk ke File Explorer > klik This PC > klik Disk Cleanup > Ok.
Menghapus Temporary
Jika Anda ingin membersihkan sampah di laptop dengan cara manual, maka bisa menggunakan fitur Run yang ada di setiap laptop Windows.
Agar pencarian file sampah bisa lebih mudah, maka bisa menerapkan cara-cara di bawah ini:
- Masuk ke fitur Run dengan menekan tombol Windows + R secara bersamaan.
- Pada papan ketik, silahkan ketik “temp” > jendela file explorer akan terbuka.
- Pilih semua folder yang ada > tekan Delete di keyboard laptop.
- Setelah selesai, silahkan masuk ke Run lagi > ketik “%temp%” > File Explorer akan terbuka > silahkan hapus semua file yang ada di file tersebut.
- Selanjutnya masuk ke Recycle Bin > hapus semua file.
Menggunakan Aplikasi AVG TuneUp
Aplikasi AVG TuneUp ini juga bisa digunakan untuk membersihkan file sampah dan lain sebagainya. Fiturnya yang menarik membuat AVG TuneUp ini bisa memaksimalkan kinerja Windows dan baterai laptop juga bisa lebih hemat.
Jika Anda sering lupa membersihkan laptop dari file sampah, Anda bisa membuat jadwal untuk membersihkan file yang tidak digunakan dengan aplikasi AVG TuneUp di fitur Scheduled & Automatic Routine Maintenance.
Saat aplikasi sedang berjalan, maka secara otomatis scanning akan dilakukan sehingga file sampah di laptop Anda akan dihapus sesuai dengan jadwal yang telah Anda tentukan.
Berikut langkah-langkah menggunakan aplikasi AVG TuneUp:
- Terlebih dahulu download aplikasi AVG TuneUp > install.
- Jika proses penginstallan sudah selesai, buka aplikasi > klik opsi Free Up Space > dan tunggu beberapa saat hingga proses scan selesai.
- Selanjutnya klik System Cache & Logs > klik Show > klik Clean.
- Pembersihan pun telah selesai.
Dengan Aplikasi Advanced SystemCare
Aplikasi Advanced SystemCare memang bisa diandalkan untuk membersihkan berbagai file sampah di laptop sehingga performa laptop bisa lebih baik.
Aplikasi Advanced SystemCare ternyata juga bisa digunakan untuk memberikan layanan optimasi. Berikut cara menggunakannya:
- Download aplikasi di sini. Anda bisa memilih aplikasi versi Free atau Pro yang bisa Anda gunakan sesuai dengan kebutuhan.
- Lakukan penginstallan dan tunggu beberapa saat hingga proses selesai.
- Buka aplikasi > masuk ke Care > ceklis di box Select All > Scan.
Dengan Aplikasi CC Cleaner
Aplikasi CC Cleaner ini memang yang paling populer untuk membersihkan sampah di laptop atau komputer.
Bahkan aplikasi CC Cleaner sudah digunakan sejak 2003 dan masih menjadi aplikasi yang paling diminati untuk membersihkan berbagai file sampah di laptop.
Aplikasi CC Cleaner juga mudah digunakan dan ringan sehingga tidak memakan banyak ruang penyimpanan.
Berikut cara membersihkan file sampah di laptop dengan CC Cleaner:
- Download aplikasi CC Cleaner di sini > install > jika penginstallan selesai, bukalah aplikasi.
- Klik Cleaner > Run CC Cleaner yang ada di pojok kanan bawah > Continue.
- Proses scanning pun akan berjalan > lakukan konfirmasi untuk setiap file yang dibersihkan.
- Setelah itu masuk ke Registry > klik Scan > tunggu beberapa saat hingga proses scanning selesai > Fix Selected.
Demikian penjelasan mengenai cara membersihkan sampah di laptop agar performanya bisa jauh lebih baik. Jangan lupa untuk melakukan pembersihan secara berkala.
Kira-kira dari lima cara di atas, mana yang akan Anda coba?